Sahabat Farhat Abbas Meradang Tantang Balik Denny Sumargo: Saya akan Hajar Duluan
Perseteruan Denny Sumargo dan Farhat Abbas kini tengah
menjadi sorotan.
Sahabat Farhat Abbas, Ilal Ferhad, turut mengomentari
perseteruan tersebut.
Ilal Ferhad mengatakan, dirinya merasa ada sesuatu yang
janggal setelah Denny Sumargo terlihat menantang Farhat Abbas dengan mendatangi
rumahnya.
"Saya melihat ada suatu keanehan di Densu ya, karena
saya lihat kan si Densu coba mau melawan atau nantangin sahabat saya kan Farhat
Abbas," ujar Ilal Ferhad, dikutip dari YouTube Intens Investigasi, Selasa
(5/11/2024).
Ilal pun mempertanyakan soal Denny Sumargo yang mengaku
diancam akan dihajar oleh Farhat Abbas.
Dijelaskan Ilal, sahabatnya itu sebelumnya hanya memberikan
peringatan kepada Denny Sumargo bahwa jika disenggol, ia akan menghajar sang
aktor.
"Pertama dia koar-koar katanya mau dihajar sama Farhat
Abbas."
"Nah saya melihat ini yang mau mengajar dia
siapa."
"Karena di sini saya lihat bahwa Farhat Abbas sedang
menjaga statement, kalau dia buat video dan video itu akan menjelekkan Farhat
Abbas, itu akan dihajar oleh Farhat Abbas," jelasnya.
Jika memang pria yang akrab disapa Densu itu benar-benar
menyenggol Farhat, Ilal pun bakal membela sahabatnya.
Bahkan Ilal tak segan bakal mengajar Densu lebih dahulu
sebelum Farhat menghajar sang aktor.
"Saya tanya videonya mana, kan videonya nggak
ada."
"Jadi Farhat Abbas gimana mau hajar Densu kalau misal
videonya itu ada."
"Mungkin bukan Farhat Abbas yang hajar, saya akan hajar
duluan," ucapnya.
Seperti diketahui, perseteruan Densu dan Farhat bermula dari
adanya kasus Agus, korban penyiraman air keras, dan Novi terkait donasi.
Karena tak terima dan merasa diancam akan dihajar oleh
Farhat, Densu pun nekat mendatangi rumah sang pengacara.
Farhat Abbas Sebut Ada Hikmah
Di sisi lain, Farhat Abbas justru menyebut ada hikmah
setelah pertemuannya dengan Densu.
Farhat mengungkapkan, dirinya dan Densu kini tak ada lagi
salah paham seperti sebelumnya.
"Pertemuan ini saya rasa ada hikmahnya juga ya."
"Pertama kita tidak ada salah paham gitu," ungkap
Farhat.
Adapun Farhat pun membantah soal dirinya yang disebut ingin
menantang berkelahi Denny Sumargo.
Ia mengaku juga telah menjelaskan soal ucapannya yang
menyenggol nama suami Olivia Allan itu.
"Saya ketemu teman-teman wartawan, wah Densu ingin
nantang berantem, pusing kan dengarnya."
"Hari gini mau nantang berantem, emang zaman
purbakala."
"Kemudian kami jelaskan ada dua kalimat pukul dan hajar
itu, kemudian dia menyerahkan dirinya akan dipukul," ucapnya.
Sumber: tribunnews